Konferensi perangkat desa di Kecamatan Patianrowo

Admin OPD.

Konferensi perangkat desa di Kecamatan Patianrowo

Konferensi perangkat desa di Kecamatan Patianrowo

Pada hari Rabu tanggal 9 Agustus 2023, Kecamatan Patianrowo bersama Dinas PMD Kabupaten Nganjuk mengadakan Pembinaan Perangkat Desa yang dihadiri oleh sekdes,kasi dan kaur dari 11 desa di Kecamatan Patianrowo yang berfokus pada tata kelola administrasi desa dan penyusunan program kerja tahunan perangkat desa (PKT). Program Kerja Tahunan perangkat desa (PKT) merupakan kewajiban perangkat desa yang disusun oleh masing-masing perangkat desa paling lambat 7 hari setelah APB Desa disahkan. Tujuan PKT adalah untuk memberikan pedoman kegiatan selama satu tahun guna menyelaraskan tupoksi perangkat desa dengan arah visi misi kepala desa yang tertuang dalam RPJMDes dan dijabarkan melalui APBDes. selain itu PKT menjadi dasar penilaian kinerja perangkat desa oleh kepala desa untuk satu tahun berjalan termasuk dalam hal pemberian reward dan punishment.

Bagikan Berita:

Agenda

Image